Saat kita bersama dengan sahabat-sahabat
sejati.
Ingatkah engkau saat membakar daun-daun
yang berguguran di halaman rumah kita. Pernahkah
engkau mengalami kejadian ketika daun-daun itu tak juga mau terbakar karena
beberapa daun basah bahkan dapat memadamkan apimu. Namun ingatkah juga ketika
semua daun itu kering sehingga kumpulan daun pun dapat dengan cepat menjalarkan
api sehingga menghasilkan api yang besar dan kuat.
Sama hal itulah yang harus kita lakukan
dengan sahabat-sahabat kita dalam jalinan pertemanan. Saat saat seorang tidak
satu hati dengan kita dan kita tidak segera mensinergikan dengan keinginan dan
tujuan yang sama, maka bisa jadi malah dia dapat menjadi penghambat sekaligus
dapat memadamkan api mimpi-mimpi kalian bersama. Jadi tetaplah bersama mereka
dan saling menyemangati satu sama lain untuk membentuk api yang abadi dan tak
pernah padam untuk semangat bersama meraih mimpi-mimpi kita bersama. Karena kebersamaan
itulah kita menjadi kuat. Api satu daun tak akan pernah menyala lebih lama dan
lebih kuat dibandingkan dengan api kumpulan dari beberap daun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar